Jakarta - Dewan Jaminan Sosial Nasional (DJSN menggelar Kick Off Meeting Penetapan Indeks Capaian Kinerja (ICK) Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), pada Jumat 19 April 2024.
Kick off ini dilakukan untuk menerima usulan target kinerja beserta bobot tiap ICK BPJS yang telah disepakati oleh Dewas & Direksi BPJS kepada DJSN.
"BPJS mengusulkan target kinerja beserta bobot tiap ICK BPJS yang telah disepakati oleh Dewas & Direksi BPJS kepada DJSN" ujar Ketua DJSN Agus Suprapto
"Selanjutya DJSN akan melakukan reviu terhadap usulan target kinerja yang disampaikan BPJS Kesehatan & BPJS Ketenagakerjaan dan meminta pertimbangan Kementerian Keuangan, Kementerian Kesehatan dan Kementerian Ketenagakerjaan sebelum ditetapkannya ICK BPJS tersebut,"
"Setelah menerima pertimbangan dari Kementerian/Lembaga terkait. DJSN akan menetapkan ICK BPJS Tahun 2025 melalui Sidang Pleno DJSN," jelas Agus.
Kegiatan ini dihadiri oleh Direktur Utama BPJS Ketenagakerjaan, Direksi BPJS Ketenagakerjaan, Dewan Pengawas BPJS Ketenagakerjaan, Direksi BPJS Kesehatan, dan Dewan Pengawas BPJS Kesehatan.